Antar Pesanan Makanan Tapi Customer Tak Ada di Rumah, Driver Ojol ini Dapat Rejeki Nomplok

Antar Pesanan Makanan Tapi Customer Tak Ada di Rumah Driver Ojol ini Dapat Rejeki Nomplok

Bekerja sebagai driver ojek online (ojol) bukan merupakan sebuah pekerjaan yang mudah. Para drivernya harus banyak bersabar saat menghadapi penumpang yang menyebalkan.

Seringkali, mereka pun mendapatkan penumpang yang menyebalkan sampai membuat akun mereka kena suspend.

Walau begitu, tak sedikit pula penumpang berhati baik yang membuat sang driver nyaman ketika mengantar mereka ke tempat tujuan.

Nah, belum lama ini akun @dramaojol.id mengunggah kisah seorang driver ojek online yang mendapat rejeki nomplok.

Cerita itu sendiri berawal ketika sang driver hendak mengantar pesanan makanan namun customernya itu tidak ada di rumah.

Karena customernya itu tidak ada di rumah, driver ojol itupun kemudian mengembalikan pesanan tersebut ke asalnya.

Sontak saja kejadian itu membuat sang driver tidak mendapatkan uang. Namun tiba-tiba saja ia dihubungo oleh teman customernya yang tadi.

Meski sang driver mengatakan tidak mempermasalahkan kejadian tadi dan mengikhlaskannya, tapi ia akhirnya malah dikirim uang sebesar Rp 1 juta ke rekeningnya hanya gara-gara gagal mengantarkan pesanan.

Screenshoot percakapan antara driver ojek online dengan customer yang memberinya uang itupun diunggah oleh akun @dramaojol.id.

“Min, aku mau cerita, jadi temenku kan driver gojek. Dia dapat orderan gofood gitu, tapi pas dianter ke rumah cs ga ada orang. Terus csnya WA dia buat bayar itu kan. Awalnya temenku ga mau karena dia bilang dia ikhlas, tapi kayaknya cs ngerasa ga enak atau apa ya min, terus dikasi lah itu rekening temenku. Rejeki nomplok min, temenku dikasi 1juta.
Alhamdulillah.”, tulis akun tersebut dalam unggahannya.

 

View this post on Instagram

 

Min, aku mau cerita, jadi temenku kan driver gojek. Dia dapat orderan gofood gitu, tapi pas dianter ke rumah cs ga ada orang. Terus csnya WA dia buat bayar itu kan. Awalnya temenku ga mau karena dia bilang dia ikhlas, tapi kayaknya cs ngerasa ga enak atau apa ya min, terus dikasi lah itu rekening temenku. Rejeki nomplok min, temenku dikasi 1juta. Alhamdulillah.

A post shared by Drama Ojek Online Indonesia (@dramaojol.id) on

 

Hingga kini postingan itu telah mendapat lebih dari 29 ribu like dan mendapat beragam komentar dari netizen.

ichayeniza, “Masya Allah Tabarakallah utk ibu dan teman ibu. Sy terharu jdnya ”

whulandary90, “Rejeki klo kita ikhlaskam 1,,insyaallah balesan allah 10x lipat”

dianftrnii, “Murah rezeki lah utk customer dan drivernyaa❤️”

azilmk, “Seketika langsung merinding,subhanallah”

abdulkhofazamzamy, “Csnya niatnya mau ngasih seratus ribu tapi dia lupa seratus ribu nolnya ada berapa kayanya min. Alhamdulillah rizeki…”


Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments